Yogyakarta – Mengawali tahun 2023 pada hari Rabu tanggal 1 Februari 2023 PTY Natajaya BNH Indonesia salah satu penerima Fasilitas KITE IKM dari Bea Cukai Yogyakarta kembali melakukan eksportasi. Perusahaan yang berlokasi di Jalan Srandakan Bantul DIY ini sudah sangat berkembang, memiliki kurang lebih 500 karyawan dan mampu menghasilkan 30 hingga 40 ribu pasang sarung tangan (glove) terbaik dengan kualitas ekspor. Perkembangan perusahaan ini dapat tercapai tentunya dengan memanfaatkan Fasilitas KITE IKM sehingga bahan baku yang hampir 100% merupakan asal impor tidak dipungut Bea Masuk dan PPN. Hal tersebut dapat memangkas cost produksi hingga 50% dan tentunya membuat produknya dapat terus bersaing di pasar Internasional.
Pada Eksportasi kali ini PT Natajaya BNH kali ini berhasil mengekspor sarung tangan sejumlah kurang lebih 13.000 pasang sarung tangan dengan nilai 162.043 USD yang akan diekspor ke Prancis. Nantinya barang ekspor ini akan dieskpor secara FCL menggunakan container dengan ukuran 40 feet melalui pelabuhan Tanjung Emas Semarang.
PT Natajaya BNH sudah menggunakan fasilitas KITE IKM dari Bejo selama 3 tahun dan menyampaikan apresiasi kepada Bejo karena dengan fasilitas tersebut perusahaan dapat berkembang dengan baik. Dan tentu saja ini sangat membantu produk dalam negeri “made in Indonesia” mampu bersaing di perdagangan Internasional. Yuk perusahaan yang lain yang ingin bisa memangkas cost produksinya dapat ikut memanfaatkan fasilitas KITE IKM dan mewujudkan IKM berani ekspor.
Published On: February 15th, 2023 / Categories: Berita /

Segera Konsultasikan Bisnis atau Kendala yang Anda Hadapi Terkait Ekspor & Impor kepada tim JBSC.

Konsultasi Sekarang